Hari Pertama UN, Wali Kota Kunjungi SMA Muhammadiyah

Selasa, 05 April 2016 09:54:00 809
Hari Pertama UN, Wali Kota Kunjungi SMA Muhammadiyah
Wali Kota Pekanbaru meninjau salah satu ruangan di SMK Muhammadiyah Pekanbaru, saat pelaksanaan UN SMA-SMK

Sukajadi, inforiau - Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMA di Kota Pekanbaru, Senin (04/04/16), Wali Kota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT melakukan peninjauan dan mengunjungi beberapa sekolah yang ada di Kota Pekanbaru.

Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, dalam kesempatan ini mengunjungi SMA/SMK Muhammadiyah Kota Pekanbaru yang terletak di Jalan KH Ahmad Dahlan Sukajadi Pekanbaru. Didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, H Abdul Jamal MPd, Wali Kota Firdaus mendapat sambutan hangat dari para siswa dan siswi di Sekolah Menengah Atas (SMA) Muhammadiyah Satu dan juga Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Muhammadiyah di Kecamatan Sukajadi ini.

Sebagaimana yang perlu kita ketahui, bahwasanya SMA dan SMK Muhammadiyah yang merupakan sekolah swasta dengan akreditasi A ini, merupakan sekolah yang pada pelaksanaan UN tahun 2016 ini menjalaninya dengan metode Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah Satu, Defi Warman, disela-sela mendampingi Wali Kota menyebutkan bahwa ditahun 2016 ini sekolahnya masih dipercaya untuk melaksanakan ujian berbasis komputer.

"Alhamdulillah, ditahun ini sekolah kita kembali dipercaya untuk melaksanakan ujian dengan metode Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Dimana pada ujian tahun ini, itu diikuti sebanyak lebih kurang 199 siswa dan siswi," sebut Kepsek yang juga merupakan Ketua PGRI Pekanbaru ini.

Sementara itu, Wali Kota Pekanbaru usai melakukan kunjungan ataupun pemantauan terkait kelancaran UN tersebut, mengharapkan agar seluruh siswa dan siswi Kota Pekanbaru yang pada hari ini secara serentak melaksanakan UN, agar benar-benar mengikutinya dengan penuh serius.

"Alhamdulillah, pelaksanaan UN kali ini berjalan dengan baik dan lancar, baik itu yang menjalani ujian secara UNBK maupun secara manual atau biasa. Inilah yang kita harapkan. Namun kita berharap, seluruh siswa yang pada hari ini menjalani UN secara serentak agar terus dapat meningkatkan konsentrasinya, mengerjakannya dengan penuh ketelitian, serta serius," ujar Wako.

Terakhir, Wako berharap agar pada pelaksanaan UN tahun 2016 ini, seluruh siswa dan siswi yang ada di Kota Pekanbaru itu bisa lulus seratus persen. "Harapan kita tentunya mereka (siswa) dapat lulus 100 persen," tukas Wako. IIN

KOMENTAR