Kemendikbud Janji Bantu Pendidikan Kebudayaan Melayu di Riau

Kamis, 06 April 2017 00:33:15 1475
Kemendikbud Janji Bantu Pendidikan Kebudayaan Melayu di Riau
Gubri Saat Launcing Tagline Riau The Homeland of Melayu
Pekanbaru, Inforiau - Sebagai lembaga pemerintahan dibidang Pendidikan Dan Kebudayaan di Tanah Air, Kementerian Pendidikan  Dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI, berjanji akan mendukung  penuh program pendidikan dan kebudayaan di Riau.  Sebab selama ini upaya  dan kerja keras Pemerintah  Provinsi (Pemrov) Riau dalam memajukan pendidikan terus mengalami  peningkatan. Terutama di bidang kebudayaan  melayu  yang merupakan ciri khas Riau selaku  salah satu  Provinsi di Sumatera  yang kental dengan kebudayan melayu.
 
Hal tersebut  disampaikan Sekretaris Jendral (Sekjen) Kemendikbud RI Didik Suhardi Phd, saat berkunjung  ke Riau dalam rangka  pertandingan olahraga antara Kemendikbud RI dengan  Dinas Pendidikan Provinsi Riau, akhir pekan lalu.
 
"Sesuai  data yang dimiliki Kemendikbud RI, Riau salah satu provinsi di sumatera yang sangat berpotensi  dalam pengembangan taraf pendidikan pada level  nasional bahkan internasional. Semua itu bisa dilihat dari keberhasilan pamerintah daerah Provinsi Riau serta Dinas Pendidikan Riau yang  telah menunjukkan perkembangan pendidikan dan kebudayaan pada tingkat berkualitas. Sehingga menjadi  kewajiban bagi Kemedikbud RI untuk terus mendorong dan menunjang program yang diselengarakan oleh Pemda Riau," kata Didik.
 
Adapun program penunjang yang dimaksud tersebut, kata Dididk diantaranya terkait pembiayaan. Sebab kata dia, Kemendikbud RI memiliki dana khusus yang dapat dijadikan sebagai stimulus  untuk penunjang program pendidikan di Riau. 
 
“Memang untuk pendidikan yang lebih baik itu baru di pulau jawa, untuk itu kita terus dukung  program daerah. Salah satunya Provinsi Riau yang memiliki potensi untuk menuju itu,” katanya. 
 
Adapun potensi yang dimiliki Riau yaitu terkait kebudayaan melayu yang merupakan kekayaan dan salah satu kelebihan yang harus ditonjolkan. Apalagi saat ini pemerintahan Provinsi Riau sedang gencarnya menuju daerah pariwisata berbasis kebudayaan. Dan ini merupakan daya jual untuk Riau menuju persaingan global.
 
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Riau Dr  H Kamsol, MM,  menyampaikan perkembangan pendidikan di Riau ini tidak luput dari kerja keras tim di pendidikan yang telah ada,"Mudah mudahan apa yang telah dijanjikan Kemendikbud RI segera direalisasikan untuk menunjang program pendidikan Riau kedepan," tuturnya.

KOMENTAR