Penghasil Sagu Terbesar, Ifwandi : Kita Akan Sosialisasikan Makanan Sagu di Hotel-Hotel

Rabu, 01 Desember 2021 20:08:36 236
Penghasil Sagu Terbesar, Ifwandi : Kita Akan Sosialisasikan Makanan Sagu di Hotel-Hotel
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kepulauan Meranti Ifwandi Sp

Kep. Meranti - Berdasarkan surat edaran yang dikeluarkan oleh Bupati Kepulauan Meranti, H. Adil SH Tahun 2021, pihak Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kepulauan Meranti menghimbau hotel-hotel di Kepulauan Meranti menyediakan makanan berbahan sagu di hotel mereka.

"Tentunya sebagai daerah penghasil sagu terbesar, kita harus ada corak kota kita ada makanan berbahan sagu, muncul di hotel-hotel serta tempat keramaian berkunjung di Meranti dan ini salah satu mendukung kualitas pertanian kita di daerah," kata Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kepulauan Meranti Ifwandi Sp, kepada media, Rabu (1/12/2021).

Menurut Ifwandi, kualitas beras sagu kita juga sudah lumayan dikenal oleh daerah luar. Begitu juga makanan berbahan sagu kita lainya, dan ini merupakan awal bagus kita di Meranti mengadakan makanan khas, ada di daerah-daerah dapat dijangkau oleh masyarakat.

"Dengan adanya promosi beras sagu, dan kualitas hasil pertanian kita dan lainnya, tentu ini merupakan semangat bangkit para pertani serta penyediaan bahan makanan pangan kita lebih leluasa dikenal," jelas Ifwandi.

Ia berharap, agar masyarakat untuk bersama-sama untuk lebih mengenalkan hasil pertanian daerah. Supaya daerah kita lebih maju dari sektor pertanian nantiknya. (Bom)

KOMENTAR